Pemerintah Kota Tegal

Mewujudkan Pemerintahan yang Bersih, Profesional, Akuntabel, Berwibawa dan Inovatif, Berbasis Teknologi Informasi

Peta Kota TegalSelayang pandang

Pemerintah Kota Tegal
Jl. Ki Gede Sebayu No. 12 Tegal
Telp : 0283 355137, 0283 355138 Fax : 0283 353673
e-mail : info@tegalkota.go.id

Change Language

Menu
FaceBook  Twitter  Mixx.mn     

Saat ini dunia industri bergeser menjadi era Internet of Things di mana semua alat untuk pemenuhan kebutuhan manusia menjadi cerdas. Perkembangan robotika yang semakin canggih hingga dunia industri sudah mulai menggunakan robot dibandingkan menggunakan tenaga manusia.

“Dunia industri telah menerapkan digitalisasi dan kecerdasan buatan untuk melakukan otomatisasi dalam mencapai efektifitas dan efisiensi kinerjanya” ungkap Mhd. Idham Khalif, S.Kom dalam paparannya di Aula Kampus 1 Politeknik Harapan Bersama, (7/1).

Kemajuan tersebut menuntut dunia pendidikan untuk mempersiapkan lulusannya menjadi lulusan yang siap dengan dunia digitalisasi di era industri 4.0, lanjutnya. “Internet of Things sebagai sebuah kesatuan sistem yang terkoneksi dengan jaringan Internet. Sistem tersebut digunakan untuk melakukan monitoring dan controlling melalui sensor dan aktuator”, kata Idham.

Ketua Prodi D3 Teknik Komputer Politeknik Harapan Bersama Rais, S.Pd, M.Kom menyampaikan Revolusi Industri 4.0 tidak bisa kita hindari, untuk menghadapinya kita perlu menyiapkan SDM yang unggul di bidang Internet of Things. “Seminar ini memiliki tema Perubahan Mindset untuk Menjadi Pemimpin Di Era Industri 4.0. Kegiatan ini bukan semata-mata karna Revolusi Industri 4.0 sedang trend akan tetapi ada korelasinya terhadap kompetensi mahasiswa yang akan mengajukan tugas akhir”, kata Rais.

Rais menambahkan dampak positif dari Industri 4.0 adalah mengurangi biaya produksi. Penggunaan teknologi lebih tepat guna. Dapat menghemat waktu bekerja dan tidak butuh sumber daya manusia (SDM) yang banyak.

Perlu kita ketahui bahwa di kota Tegal masih banyak Industri Kecil dan Menengah (IKM) maupun Usaha Kecil dan Menengah (UKM) yang dalam proses produksinya masih menggunakan manual. “Harapan saya mahasiswa D3 Teknik Komputer yang akan membantu para pelaku UKM/UKM dalam menghadapai Revolusi Industri 4.0 dengan menciptakan alat-alat yang berbasis IOT”, tambah Rais.

Top